sukabumiNews, JAKARTA – Timnas Indonesia akan menghadapi Australia pada laga kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Socceroos -julukan Timnas Australia- mampu mendominasi rekor pertemuan dengan Skuad Garuda.
Duel Timnas Indonesia (Skuad Garuda) vs Australia akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/9/2024) malam WIB. Melansir dari catatan Transfermrkt, kedua tim sudah bertemu sebanyak 19 kali sebelum pertandingan besok.
Australia memang lebih unggul atas Timnas Indonesia dalam 19 pertemuan yang telah dijalani. Tercatat, Socceroos, berhasil menang 15 kali, seri tiga kali, dan hanya menderita satu kekalahan dari Timnas Indonesia.
Satu-satunya kemenangan Timnas Indonesia terjadi pada Kualifikasi Piala Dunia 1982 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 30 Agustus 1981. Dalam laga itu, Timnas Indonesia menang dengan skor tipis 1-0 berkat gol yang dicetak oleh Risdianto pada menit ke-88.
Timnas Indonesia dan Australia terakhir kali bertemu pada babak 16 besar Piala Asia 2023 tepatnya 28 Januari 2024 lalu. Kala itu Indonesia takluk 0-4 dari Australia.
Gol-gol Australia diborong oleh Martin Boyle, Craig Goodwin, Harry Souttar, dan gol bunuh diri dari Elkan Baggot. Para pencetak gol tersebut masih masuk dalam skuad Australia melawan Indonesia nanti.
Duel melawan Australia besok malam bakal menjadi momentum penting bagi skuad Merah Putih untuk memperbaiki catatan inferiornya. Skuad Garuda kini memiliki kekuatan yang cukup mumpuni untuk bisa meraih hasil positif dari Australia.
Sebelumnya, Timnas Indonesia sukses mencuri satu poin dari hasil imbang 1-1 melawan tuan rumah Arab Saudi di Jeddah. Sementara Australia terpeleset dengan menelan kekalahan 0-1 dari tamunya Bahrain di Queensland.
Menarik dinantikan, kiprah Timnas Indonesia menghadapi Australia pada laga kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Dukungan puluhan ribu pendukung Skuad Garuda diharapkan mampu memicu semangat para pemain untuk meraih kemenangan.
Rekor Pertemuan Indonesia Vs Australia
- 28/01/2024: Australia 4-0 Indonesia (Piala Asia)
- 03/03/2010: Australia 1-0 Indonesia (Kualifikasi Piala Asia)
- 28/01/2009: Indonesia 0-0 Australia (Kualifikasi Piala Asia)
- 29/03/2005: Australia 3-0 Indonesia (Persahabatan)
- 11/10/1982: Indonesia 0-2 Australia (Persahabatan)
- 30/08/1981: Indonesia 1-0 Australia (Kualifikasi Piala Dunia zona Asia)
- 20/05/1981: Australia 2-0 Indonesia (Kualifikasi Piala Dunia zona Asia)
- 07/12/1980: Indonesia 1-1 Australia (Persahabatan)
- 20/10/1976: Indonesia 1-1 Australia (Persahabatan)
- 21/05/1974: Australia 2-1 Indonesia (Persahabatan)
- 24/03/1973: Australia 6-0 Indonesia (Kualifikasi Piala Dunia zona Asia)
- 13/03/1973: Australia 2-1 Indonesia (Kualifikasi Piala Dunia zona Asia)
- 07/10/1972: Indonesia 1-4 Australia (Persahabatan)
- 17/11/1967: Indonesia 0-2 Australia (Persahabatan)
- 01/01/1960: Indonesia 2-0 Australia (Olympuc Games Qualification AFC)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews.id. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link https://t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2024