Tegas! Ketua DPC Gerindra Kota Sukabumi Tepis Isu Koalisi Sukabumi Maju Pecah

Ketua DPC Partai Gerindra sekaligus Ketua Koalisi Sukabumi Maju (KSM) Kota Sukabumi, Luthfi Achmad | Foto: sukabumiNews/Prim RK

sukabumiNews.id, KOTA SUKABUMI – Menanggapi beredarnya isu mengenai pecahnya Koalisi Sukabumi Maju (KSM) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Sukabumi 2024, Ketua DPC Partai Gerindra Kota Sukabumi Luthfi Achmad angkat bicara.

Luthfi Achmad yang juga selaku Ketua KSM itu dengan tegas menepis tudingan tersebut, seraya mengatakan bahwa KSM sampai saat ini baik baik saja dan tetap solid.

“Tidak ada yang retak maupun pecah,” tegas Luthfi Achmad kepada sukabumiNews.id, saat dikonfirmasi di sekertariat DPC Gerindra Kota Sukabumi, Ahad (22/6/2024).

“Tadi malam saya rapat dengan para Ketua partai Koalisi mereka masih solid. Malahan kita ketahui bersama ada stetmen dari Ketua DPD Golkar Kota Sukabumi H. Widagdo di beberapa media yang menyatakan bahwa Partai Golkar akan tetap bersama dalam Koalisi Sukabumi Maju. Itu stetmen yang disampaikannya,” ungkap Luthfi.

Lutfi juga menyampaikan bahwa sejak awal, koalisi enam parpol telah membuka ruang bagi partai anggota koalisi untuk menyodorkan nama bakal calon yang akan diusung.

“Namun, hingga saat ini hanya satu calon yang sudah bertemu dengan KSM, untuk diusung sebagai Bakal Calon Wali Kota Sukabumi 2024, yaitu Ayep Zaki,” terang Luthfi.

Read More

Ia juga menegaskan bahwa semua anggota koalisi, seperta PAN, Nasdem, PPP, Gerindra, Golkar, dan PDIP masih tetap solid dan telah menyatakan kesolidannya.

KSM juga, sambung Luthfi, akan segera mendeklarasikan siapa Bacalon yang akan diusungnya maju menuju Pilkada Kota Sukabumi 2024 dari Koalisi Sukabumi Maju.

“Dalam waktu dekat, KSM akan segera mendeklarasikan siapa Bakal Calon Wali Kota (Bacalon) Wali Kota Sukabumi . Lihat saja nanti di KPU Kota Sukabumi tanggal 27 November 2024, siapa yang akan diusung KSM menjadi Bacalon Wali Kota,” tuturnya.

“Intinya KSM sampai saat ini alhamdulilah masih solid. Adapun mengenai isu yang beredar di sejumlah media bahwa KSM pecah belah itu hoaks, buktinya kita aman-aman aja,” ujar Luthfi.

Lutfi meminta kepada berbagai pihak untuk tidak membuat gaduh dalam situasi politik menuju pilkasa 2024 yang sebentar lagi akan dilaksanakan, karena isu berita yang tidak objektif akan bisa mencederai solititas KSM yang dipimpinnya.

“Kita semua saudara dengan bakal calon wali kota maupun wakil wali kota Sukabumi yang diusung oleh partai lain. Jadi, saling klaim itu mah bahasa politik. Pada kenyataannya kita KSM yang diisukannya masih tetap romantis. Yang jelas bagi saya sekarang bagaimana caranya bisa menang di Pilwalkot Sukabumi 2024,” tandasnya.

Bakal Calon Bupati (Bacabup) Sukabumi 2024 dari Partai Golkar, H Bambang Topan Firmansyah

BACA Juga: Mendaftar Bacalon Wali Kota, Ini Alasan Ketua DPC Kota Sukabumi!

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews.id. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link https://t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2024

Dapatkan kiriman baru melalui email
https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMN3MrAww6sy4BA?