sukabumiNews, KOTA SUKABUMI – Pimpinan Daerah Satuan Relawan Indonesia Raya Provinsi Jawa Barat (PD Satria Jabar) melantik pengurus Pimpinan Cabang (PC) Satria Kota Sukabumi masa bakti 2024-2029.
Acara pelantikan dilaksanakan di satu hotel di wilayah Kecamatan Cikole Kota Sukabumi, Rabu (13/11/2024), dengan dihadiri Ketua SATRIA Jabar Muhammad Lewi.
Hadir juga pada kesempatan itu Ketua DPC Gerindra Kota Sukabumi Lutfi Ahmad, para Anggota DPRD Kota Sukabumi Fraksi Gerindra, dan sejumlah pengurus sayap partai Gerindra lainnya.
Tampak hadir di acara tersebut Calon Wakil Wali Kota Sukabumi 2024, Dida Sembada.
Ardi Wantoro Resmi Pimpin PC Satria Kota Sukabumi
Dengan dilantiknya kepengurusan PC Satria Kota Sukabumi ini maka resmi pula Adi Wiranto sebagai pimpinan Satria Kota Sukabumi periode 2024-2029.
“Insy-Allah ini akan menjadi energi baru untuk Partai Gerindra dalam memenangkan Paslon Wali Kota Sukabumi 2024, Achmad Fahmi-Dida Sembada,” ucap Adi Wiranto kepada sukabumiNews, usai acara pelantikan berlangsung.
Diketahui bahwa setidaknya ada sebanyak 200 anggota Satria di wilayah Kota Sukabumi yang secara keseluruhan adalah kaum milenial dan baru.
“Target Satria Kota Sukabumi sendiri untuk Paslon Fahmi – Dida tidak muluk-muluk, yang pasti kita akan menyumbang suara di atas seribu karena kita masih baru,” ujarnya.
Sementara agenda Satria ke depan yang akan dilakukan pada periode kepemimpinannya ini adalah kegiatan sosial seperti memberikan bansos kepada korban banjir di Kota Sukabumi.
Adapun Program yang menjadi unggulan Satria hari ini, tambah Ardi adalah Pom mini Minyak Goreng murah yang rencananya sebentar lagi akan dilaunching.
Ketua DPC Gerindra Kota Sukabumi Ucapkan Selamat kepada Pengurus PC Satria yang Baru Dikatik
Di tempat yang sama, Ketua DPC Partai Gerindra Kota Sukabumi Lutfi Achmad mengucapkan selamat dan apresiasi atas dilantiknya kepengurusan PC Satria Kota Sukabumi yang baru.
“Ini akan menambah energi buat Partai Gerindra untuk menambah kekuatan dalam memenangkan paslon Wali Kota Sukabumi, Acmad Fahmi-Dida Sembada,” ungkapnya.
Lutfi berharap menjelang 14 hari pencoblosan, Satria akan tegak lurus dan konsisten untuk memenangkan Fahmi-Dida pada Pilkada Kota Sukabumi 2024 ini.
“Saya berpesan kepada para pengurus Satria untuk tetap menjaga nama baik Partai, tetap komitmen dan konsisten mengawal program-program Pak Prabowo selaku Ketua Umum DPP Partai Gerindra, sekaligus sebagai Presiden Republik ndonesia periode 2024-2029,” imbuhnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews.id. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link https://t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2024