Hashim Sebut Danantara Jadi Solusi Tekan Kemiskinan di Indonesia

Hashim Djojohadikusumo, Diskusi Ekonomi Bersama Kadin Indonesia | Sumber: VIVA.co.id/M Ali Wafa

Hashim: Gagasan Orangtua Kami 40 Tahun Lalu

sukabumiNews, JAKARTA – Kemiskinan jadi momok yang tidak kunjung selesai. Utusan Khusus Presiden Bidang Iklim dan Energi Hashim Djojohadikusumo mengklaim Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) menjadi solusi untuk menanggulangi dan mengatasi permasalahan tersebut.

Dalam acara Economic Outlook 2025 pada Rabu, 26 Februari 2025, Hashim menyampaikan kehadiran Danantara yang baru diresmikan beberapa waktu lalu sangat emosional bagi Presiden Prabowo Subianto. Pasalnya, ide awal pembentukan Danantara berasal dari orangtuanya sejak 40 tahun lalu.

“Empat puluh tahun kemudian, anaknya, putranya diberikan mandat oleh rakyat Indonesia dan diberikan kesempatan untuk mewujudkan cita-cita dan impian orangtua kami. Pak Prabowo emosional, emosional. Saya juga emosional,” ucap Hashim, dikutip VIVA.co.id.

Ia menjelaskan, pemerintah yang berkuasa pada tahun 1980-an hingga tahun 1990-an belum begitu berkenan dengan gagasan orangtuanya, Soemitro Djojohadikoesoemo.

Menurut pandangan Soemitro, Danantara dapat mengurangi dan menanggulangi kemiskinan juga ketidakadilan yang dialami oleh sebagian dari rakyat Indonesia.

“Ini (tujuan) kehadiran Danantara,” tegas Hashim.

Read More

Ikuti Breaking News setiap hari di Channel WahatsApp sukabumiNews.id dengan Klik Link Saluran WhatsApp.

COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2025

Daftar

Related posts