sukabumiNews, KAB SUKABUMI – Badan Advokasi Investigasi Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Dewan Pimpinan Daerah (BAIN HAM RI DPD) Kabupaten Sukabumi akan menggelar Seminar tentang Hukum.
Acara yang akan digelar sekaligus dengan Pelantikan Pengurus DPD Kabupaten Sukabumi.tersebut rencananya akan dilaksanakan pada Sabtu, 22 Februari 2025 di salah satu tempat di jalan Jalur, Cisaat, Kabupaten Sukabumi.
Ketua DPW BAIN HAM Jawa Barat Edi Junaedi, kepada sukabumiNews mengatakan bahwa acara pengukuhan pengurus memiliki peran penting dalam berbagai lembaga, instansi maupun organisasi
Ia juga menekankan pentingnya legitimasi dan keabsahan seseorang atau kelompok dalam suatu jabatan dan tugas tertentu.
“Acara ini menandai peralihan tanggung jawab kepada individu atau kelompok baru, meningkatkan rasa kepemimpinan dan komitmen terhadap tugas yang diemban,” kata Edi Junaedi, Jum’at (14/2/2026).
Namun, tambah Edi, secara keseluruhan pengukuhan atau pelantikan bukan sekedar acara seremonial, tetapi juga memiliki nilai strategis dalam memastikan keberlanjutan, keabsahan, dan efektivitas kepemimpinan dalam suatu organisasi atau lembaga.
Sementara Ketua DPD BAIN HAM Kabupaten Sukabumi Iwan Setiwan menambahkan bahwa tujuan diadakannya acara seminar tentang hukum dan pelantikan pengurus BAIN HAM RI DPD Kabupaten Sukabumi adalah untuk bersilaturahmi antar anggota BAIN HAM RI.
“Ya, sekaligus pengukuhan pengurus DPD Kabupaten Sukabumi serta kajian ilmu hukum perdata dan pidana, juga untuk menambah ilmu tentang hukum bagi anggota BAIN HAM RI,” tutupnya.
BACA Juga: 17 Pejabat Eselon III dan IV Pemkot Sukabumi Resmi Diantik Pj Wali Kota Kusmana Hartadji
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2025